
Review Film: Sister Death, Horor Religi Slow-burn yang Menegangkan
Masih dari ranah horor, tanggal 27 Oktober lalu Netflix baru saja merilis film Sister Death (Hermana muerte) karya sutradara Paco Plaza yang juga menyutradarai film horor Veronica (2017) dan Rec (2007). Nah, buat kamu yang pernah menyaksikanVeronica, film Sister Death ini merupakan prekuel yang menghadirkan karakter Suster Narcisa di masa mudanya. Namun, tenang saja meski memiliki benang merah, film Sister Death tetap bisa dinikmati tanpa harus menyaksikan film Veronica terlebih dahulu. Yuk, simak ulasannya di sini.
Sinopsis film
Film Sister Death berkisah tentang suster Narcisa (Aria Bedmar) yang menjalani novisiat di sebuah biara di Spanyol pada tahun-tahun setelah Perang Dunia II. Narcisa bukanlah manusia awam. Di masa kecil ia sempat diagungkan oleh masyarakat di desanya, Peroblasco, dan mendapat julukan ‘Gadis suci dari Peroblasco’.
Namun, sejak hari pertama tiba di biara, Suster Narcisa mendapat banyak teror. Selain itu ia juga menemukan rahasia tentang Suster Socorro (Almudena Amor), yang keberadaanya seolah ditiadakan oleh para suster.
Meski awalnya tidak mempercayai eksistensi astral, tetapi akhirnya Narcisa percaya saat salah satu anak muridnya menceritakan keberadaan sosok hantu gadis kecil yang meneror mereka. Melalui gangguan yang selalu menghantuinya, Narcisa kemudian menelusuri rahasia kelam yang dimiliki biara ini dan kisah menyedihkan yang berusaha ditutupi suster kepala.
Sajian horor menegangkan alih-alih mengagetkan
Saya bukanlah penggemar film horor yang menggunakan efek jumpscare atau cara menakutkan kolot yang menyerang rasa kaget penonton. Dan untung saja, Sister Death punya cara sendiri untuk menebar rasa takut. Meski alur kisahnya tidak terasa fresh, tetapi sang sutradara mampu memberikan rasa tegang secara psikologis.
Penampilan mahkluk halus di film ini tidak dibuat dengan riasan berlebihan. Meski begitu, saat teror mulai datang, pengambilan gambar dan suara yang dihadirkan bisa memancing rasa takut. Di beberapa adegan film Sister Death ini tergolong slow pace, tetapi kemudian rasa tegang akan mencengkram melalui kemunculan makhluk halus atau tampilan teror yang dibuat bervariasi.
Di sisi lain, rahasia yang disimpan para biarawati, jadi salah satu unsur yang membuat penonton penasaran dan ingin terus menyaksikan kisahnya sampai selesai. Di part ketiga, saat benang merah mulai terlihat, adegannya kian intens dan sedikit brutal dengan menampilkan banyak darah. Jika membahas kekurangan, mungkin saya akan menyayangkan pemilihan akar permasalahan yang terasa kurang kuat.
Film Horror Yang Menyenangkan
Secara keseluruhan, Sister Death bisa memberikan sajian yang terasa menyenangkan untuk ditonton penggemar film horor. Jika film Veronica diambil dari kejadian nyata, untuk film Sister Death, sang sutradara mengungkapkan jika karakter Narcisa terinspirasi dari salah satu gadis yang menyaksikan ‘apparition’ atau penampakan The Virgin Mary di Garabandal, Spanyol pada tahun 1960-an. Bagaimana, kamu tertarik untuk menyaksikan film ini?
Film sister death menyuguhkan genre horor dan sudah masuk ke dalam Top 10 New Release di Indonesia sejak perlirisannya. Sinopsis film sister death memberikan keterangan singkat bagi Anda yang ingin menonton film berdurasi 90 menit ini. Film ini telah dirilis perdana pada tanggal 27 Oktober 2023 di platform streaming Netflix. Hingga saat ini, sister death masih jadi topik hangat karena film tesebut merupakan sekuel dari Veronica (2017). Oleh karenanya, sebelum menonton pastikan Anda membaca sinopsis film sister death agar mengerti dan paham alur ceritanya.
Sister death sendiri berhasil membangun kesan mencengkam dari setiap adegan-adegan yang disajikan sehingga banyak orang tertarik untuk menonton film horor garapan Sutradara, Paco Plaza. Buat Anda yang belum melihat kisah dari film ini, simak selengkapnya sinopsis film sister death.
Baca Juga : Sinopsis & Review The Odd Family: Zombie on Sale
Dikutip dari salah satu akun channel YouTube, Cerita dimulai dari peristiwa tahun 1939, Narcisa mendaptakan kekuatan supernatural. Dengan kekuatannya itu, ia bisa melihat makhluk-makhluk tak kasat mata yang ada di sekitarnya. Narcisa menjadi sosok anak kecil terkenal di desanya dan dijuluki sebagai gadis suci dari Peroblasco. Bebeberapa tahun kemudian, Narcisa memilih menjadi biarawati dan mengajar di suatu sekolah khusus perempuan di Spanyol.
Saat itu, Narcisa mengetahui ada hal yang mengganjal. Hingga akhirnya, ia menemukan fakta bahwa kamar yang ditinggalinya pernah ditemapti oleh salah satu biara yang sudah meninggal yakni, Suster Soccoro.
Mulai dari sini, setiap adegan yang dipertontonkan akan membuat penonton penasaran dan menerka-nerka kejadian apa yang sebenarnya terjadi. Teror datang terus menerus mendatangi Narcisa untuk mengungkap kasus tragis yang dialami Suster Soccoro. Bagaiamana kelanjutan cerita biarawati dalam mengungkap peristiwa itu ? Apakah teror tersebut akan berhenti mendatangi Narcisa?